Ingin Kredit Mobil Baru dengan Angsuran Ringan? Ini Caranya!

23 May 2022

Bagi Anda yang berkeinginan kredit mobil baru, ada tips dan triknya agar keuangan tetap aman, apa saja itu?

Saat ini, mobil memang terbilang penting baik secara fungsi ataupun gengsi.

Membeli mobil secara tunai, memang secara nominal lebih murah karena tidak dikenai bunga. Namun, pembelian kredit menjadi solusi bagi mereka yang masih ada kebutuhan lain.

Jika menginginkan harga yang lebih rendah, tidak hanya dengan kredit mobil bekas. Kredit mobil baru pun, Anda bisa mendapatkan yang angsurannya ringan.

Bagaimana caranya? Simak tips di bawah ini, ya!

Tips Kredit Mobil Baru tanpa Merasa Terbebani Angsuran

Membeli mobil baru secara kredit, memiliki kemungkinan nominal uang muka ataupun angsuran yang mahal. 

Terlebih jika jenis mobil yang Anda beli merupakan keluaran terbaru. Tentu saja harganya cukup tinggi baik secara angsuran ataupun DP. 

Hanya saja memang lebih minim resiko jika Anda kredit mobil baru dibandingkan mobil second. Kemungkinan adanya pengeluaran tambahan karena perawatan jauh lebih kecil.

Nah, sebagai solusi agar mendapat mobil baru tanpa tercekik angsuran, Anda bisa mencoba beberapa tips kredit mobil baru DP murah cicilan ringan ini. 

Pilih Jenis Mobil Bukan Berdasarkan Gengsi atau Keinginan 

Pada dasarnya, semakin baru seri mobil, serta makin lengkap fiturnya, maka harganya pun lebih mahal. Otomatis, jika kredit maka DP dan angsurannya pasti fantastis. 

Oleh sebab itu, pilihlah mobil dengan bijak sesuai kebutuhan. Bukan mengedepankan gengsi atau bahkan sekedar menjadikannya obyek untuk gaya-gayaan. 

Keputusan paling awal ini, akan memengaruhi kondisi keuangan Anda selama masa kredit berlangsung. Jadi, buat keputusan serta pilihan dengan bijak. 

Bandingkan Harga 

Usai menentukan jenis mobil yang akan Anda beli secara kredit, langkah selanjutnya ialah membandingkan harga dari satu dealer atau showroom dengan lainnya. 

Hal ini perlu dilakukan, untuk mendapatkan harga terbaik sekalipun selisihnya tidak terlalu banyak. 

Selisih harga tersebut bisa sangat meringankan Anda selama masa kredit, sehingga tidak mengganggu stabilitas finansial Anda. 

Pilih Pembiayaan yang Terbaik 

Ketika Anda akan mengajukan kredit kendaraan, akan ada dua opsi pembiayaan yaitu melalui leasing dan juga bank. 

Pembiayaan melalui bank nasional, memungkinkan Anda untuk mendapatkan angsuran atau cicilan dengan suku bunga yang relatif lebih rendah dibandingkan pembiayaan leasing. 

Secara kredibilitas, bank nasional yang memiliki nama besar lebih terpercaya, serta minim risiko adanya kecurangan seperti denda yang mencekik ataupun biaya-biaya tambahan. 

Namun, bukan berarti pembiayaan lewat leasing tidak memiliki keunggulan, ya! Dari segi proses, leasing jauh lebih mudah dan cepat daripada bank. 

Jadi, masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Maka Anda bisa memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan juga kondisi keuangan. 

Uang Muka di atas Jumlah Minimal 

Supaya lebih meringankan nominal angsuran atau cicilan, Anda bisa mempersiapkan uang muka melebihi nominal minimal yang ditentukan. 

Biasanya, untuk kredit mobil baru ataupun bekas uang muka minimal yaitu 25-30% dari total harga. 

Dengan memberikan uang muka di atas batas minimal, Anda bisa menekan nominal angsuran, atau memperpendek tenor. Dengan begitu kredit lebih mudah dan cepat untuk diselesaikan. 

Bukan tidak mungkin, dengan membayar DP lebih besar Anda bisa mendapat cicilan mobil 2 jutaan. Dengan begitu tidak memberatkan dan kondisi keuangan tetap aman. 

Pastikan untuk mempersiapkan uang muka dari jauh-jauh hari atau menggunakan uang tabungan pribadi. Hindari meminjam dari lembaga keuangan ataupun kerabat. 

Dengan membayar DP menggunakan uang pinjaman, artinya Anda memiliki kewajiban membayar dua cicilan, yaitu angsuran kredit dan pinjaman untuk uang muka. 

Hal ini tentu akan sangat memberatkan Anda kedepannya. Selain mempersiapkan DP, jangan lupa sediakan uang cadangan untuk administrasi dan angsuran minimal dua bulan pertama.

Tenor Singkat 

Sebagian orang memilih memperpanjang tenor kredit daripada menaikkan DP untuk meringankan angsuran tiap bulan. 

Padahal, hal ini justru membuat Anda rugi. Total harga jauh lebih mahal lagi.

Oleh karena itu, sebaiknya menaikkan jumlah DP dan mempersingkat tenor supaya tidak melewati masa ekonomis mobil, yakni lima tahun. 

Semakin singkat tenornya, otomatis bunga yang dikenakan jauh lebih sedikit. Ketika kredit lunas, Anda masih bisa menjual mobil dengan harga bagus karena performanya masih baik. 

Umumnya, performa mobil maupun kendaraan roda dua setelah melewati masa ekonomisnya yaitu lima tahun, akan menurun. Begitu juga dengan harga jualnya. 

Jadi, hindari memanjangkan tenor kredit dengan alasan agar cicilan lebih ringan. 

Sebagaimana simulasi kredit mobil baru ataupun bekas, makin panjang tenor bunga per bulan memang jadi lebih kecil. Namun, apabila di total maka Anda akan sadar jika telah merugi. 

Setelah memahami tips agar bisa kredit mobil baru dengan cicilan murah dan tidak memberatkan, kini saatnya Anda memahami apa saja persyaratan pengajuan kredit mobil. 

Adapun syarat-syarat untuk bisa mengajukan kredit mobil secara umum diantaranya seperti WNI. Hal ini karena tenor kredit yang panjang, jadi nasabah harus warga negara Indonesia. 

Berikutnya yaitu, berusia minimal 21 tahun saat pengajuan dan maksimal 55 tahun ketika cicilan lunas. 

Syarat selanjutnya ialah memiliki penghasilan tetap tiap bulannya. Poin ini sangat penting, karena berhubungan dengan kemampuan bayar nasabah. 

Sementara untuk dokumen yang harus Anda lengkapi sebagai persyaratan pengajuan kredit kendaraan yaitu beberapa dokumen yang  memvalidasi  sumber penghasilan atau pekerjaan.

Dokumen-dokumen tersebut antara lain seperti:  

  • Salinan Kartu Tanda Penduduk (e-KTP) yang masih berlaku
  • Dokumen bukti pendapatan tetap seperti slip gaji, SPT, ataupun SKP khusus karyawan
  • Salinan surat izin profesi untuk Anda para profesional
  • Foto copy rekening tabungan selama kurun waktu tiga bulan untuk wirausaha
  • SIUP, TDP, atau akta pendirian untuk wirausaha
  • NPWP baik untuk karyawan, profesional, maupun wirausaha 

Setelah semua persyaratan berikut dokumen pendukung terpenuhi, biasanya pihak leasing ataupun bank akan melakukan survey.

Jika lolos, maka kewajiban Anda adalah membayar cicilan dengan tepat waktu. Hindari keterlambatan yang berisiko menimbulkan denda bahkan penarikan unit. 

Semakin lancar proses pembayaran Anda, maka akan bermanfaat di kemudian hari ketika ingin mengajukan kredit lagi.

Namun jika Anda mengalami kredit macet, maka sudah pasti apabila kembali mengajukan kredit tidak akan lolos BI checking.

Jadi, usahakan sebelum memutuskan untuk kredit mobil baru Anda sudah mempersiapkan DP, uang administrasi, dan juga memahami simulasi kredit tersebut.

Dengan begitu, tidak ada alokasi keuangan yang harus dialihkan untuk membayar cicilan, sehingga Anda menambah hutang untuk memenuhi kebutuhan lainnya.

Kredit Mobil di Bank Lescadana, Solusi Terbaik Bagi Keuangan Anda!

Nikmati berbagai kemudahan mulai dari proses pengajuan yang mudah untuk pembelian mobil dengan angsuran ringan melalui Kredit Pemilikan Mobil Lescadana!

Hanya dengan mempersiapkan persyaratan dokumen yang diminta, Anda akan dapat mengajukan pinjaman dana untuk membeli mobil impian Anda.

Tertarik? Segera hubungi tim kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.p>

Nah, itulah beberapa tips dan tricks bagaimana cara membeli mobil dengan kredit tanpa membebankan kondisi keuangan Anda.

Coba aplikasikan tips yang telah kami sampaikan di atas untuk membantu mendapat cicilan kredit yang lebih ringan.

Dengan begitu tidak akan mempengaruhi kemampuan bayar Anda, dan masa kredit dapat diselesaikan tepat waktu tanpa kendala.

Close

Lescadana

Customer Services