Harga Emas Hari Ini Mengalami Kenaikan, Ini Penyebabnya!

02 March 2023

Harga emas merupakan salah satu instrumen penting untuk diketahui oleh para investor maupun pecinta perhiasan. Dimana setiap harinya sering kali mengalami perubahan, entah itu kenaikan ataupun penurunan harga. 

Pada 2 Maret 2023, harga emas hari ini mengalami kenaikan dibandingkan dengan hari kemarin. Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor. Berikut ini informasi mengenai harga emas dan alasan pentingnya mengetahui perkembangan harga emas. 

Update Harga Emas Hari ini 

Harga emas per hari ini 2 Maret 2023 di Indonesia mengalami kenaikan dibandingkan kemarin 1 Maret 2023. Berdasarkan data yang diperoleh dari situs resmi Logam Mulia, harga dasar emas Antam hari ini naik sebesar Rp 1.000 menjadi Rp 1.016.000 per gram dibandingkan harga sebelumnya. 

Emas ukurang paling kecil yaitu 0,5 gram naik menjadi Rp 558.000 sedangkan emas paling besar ukuran 1000 gram harganya yaitu Rp 956.600.000.  Harga jual kembali (buyback) emas Antam hingga saat ini tidak berubah masih sama seperti sebelumnya yaitu sebesar Rp900.000 per gram. 

Namun, perlu Anda ketahui bahwa harga tersebut belum belum termasuk pajak jika nominalnya lebih dari Rp10.000.000. Apabila Anda membeli emas batangan dengan nominal Rp 10.000.000 maka akan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45% untuk pemegang NPWP dan 0,9% untuk non-NPWP. Nanti Anda akan diberikan bukti potong PPh 22 pada saat pembelian emas batangan

Alasan Pentingnya Mengetahui Perkembangan Harga Emas 

Emas merupakan salah satu komoditas yang sangat berharga dan dicari oleh banyak orang di seluruh dunia. Harga emas cenderung fluktuatif sehingga sangat penting untuk selalu tahu perkembangan setiap harinya. 

Berikut beberapa alasan mengapa Anda perlu mengetahui perkembangan harga emas dari hari ke harinya. 

1. Emas Adalah Pilihan Investasi yang Menguntungkan

Seperti yang sudah kita ketahui bahwa emas seringkali digunakan sebagai sarana investasi karena harganya yang cenderung stabil dan memberikan keuntungan jangka panjang. Mengetahui perkembangan harga emas akan membantu Anda dalam mengambil keputusan yang tepat untuk berinvestasi. 

Perkembangan harga emas selalu berubah-ubah setiap harinya. Sehingga pada saat naik ataupun turun, Anda sebagai investor dapat menentukan kapan waktu terbaik untuk menjual ataupun membelinya. Sehingga, Anda dapat memperoleh keuntungan maksimal dari investasi emas. 

2. Emas Sebagai Pelindung Nilai Dikala Krisis Keuangan

Fungsi emas salah satunya adalah sebagai pelindung nilai atau sering dikenal juga dengan istilah hedging. Emas sebagai hedging berperan penting saat krisis keuangan melanda. Pasalnya emas dapat dimanfaatkan untuk antisipasi kebutuhan dimasa depan dan melindungi aset kekayaan.

Misalnya pada saat mata uang melemah atau terjadi inflasi, harga emas justru cenderung meningkat. Sehingga, dengan memiliki emas dapat membantu melindungi aset Anda dari penurunan nilai mata uang. 

3. Mudah Mengambil Keputusan Pembelian Perhiasan atau Logam Mulia

Ketika akan membeli emas, Anda tentu akan mempertimbangkan banyak hal salah satunya adalah jenis emas yang akan dibeli. Pentingnya update harga emas yaitu dapat membandingkan setiap harga dari berbagai jenis emas yang ada. 

Anda akan lebih mudah untuk menentukan mana yang lebih menguntungkan untuk dibeli misalnya perhiasan atau logam mulia. Selain itu, dengan sering mencari informasi terbaru mengenai harga emas, Anda dapat memastikan bahwa harga pembelian emas saat ini merupakan harga pasaran terbaru. 

4. Mengetahui Harga Jual Emas Kembali

Emas sebagai barang untuk investasi tentu suatu waktu akan Anda jual kembali agar mendapatkan keuntungannya. Agar mendapatkan keuntungan yang maksimal, maka Anda perlu mengetahui perkembangan harga emasnya. 

Dengan mengetahui harga emas terbaru, Anda dapat menetapkan harga jual yang sesuai dengan kondisi pasar saat itu. Pada saat harga jual naik, maka Anda bisa segera menjualnya agar memperoleh keuntungan yang maksimal. 

5. Memahami Kondisi Ekonomi Global

Harga emas cenderung dipengaruhi oleh kondisi ekonomi global dan gejolak politik yang ada di dunia. Sehingga, setiap harinya harga emas cenderung berubah-ubah bisa naik maupun turun. Hal tersebut tentu tidak terlepas dari pengaruh ekonomi global yang juga berubah-ubah. 

Sehingga, poin tambahan dari mengetahui informasi tentang harga emas adalah mengetahui kondisi ekonomi secara global dan tren sentimen pasar.

Prediksi Harga Emas Tahun 2023

Emas menjadi pilihan terbaik untuk berinvestasi saat ini. Sifat emas yang stabil dan nilainya yang cenderung naik dari waktu ke waktu menjadi alasan untuk menjadikan emas investasi jangka panjang. Apalagi di tahun 2023 ini, emas diprediksi akan mengalami kenaikan.

Dilansir dari sbcgold.com, harga emas 2023 diprediksi akan mencapai US$2.024 per troy ounce. Namun, prediksi tertinggi harga emas tahun 2023 ini adalah US$3.800 per troy ounce dan prediksi terendah logam mulia berkisar di US$1.500 per troy ounce

Data tersebut diambil dari hasil analisis 21 lembaga keuangan dunia yang menyampaikan prediksi mereka atas harga emas 2023. Terdapat 13 lembaga memprediksi harga emas 2023 antara US$1.500 - US$1.900 per troy ounce. Sedangkan, 8 lembaga sisanya memprediksi harga emas antara US$2.000 - US$3.800 per troy ounce. 

Prediksi kenaikan harga emas yang akan terjadi di tahun 2023 ini tentu tidak terlepas dari imbas resesi serta pelonggaran kebijakan Bank Sentral Amerika Serikat (AS) The Federal Reserve. 

Lalu bagaimana dengan harga emas di indonesia? 

Melihat kondisi pasar yang ada di dunia, maka akan berpengaruh juga kepada harga emas dalam negeri. Pasalnya harga emas di Indonesia dapat dipengaruhi oleh keadaan ekonomi global, kebijakan bank sentral global dan gejolak politik dunia. 

Apabila prediksi diatas benar bahwa emas akan melonjak naik pada tahun 2023. Maka, di Indonesia sendiri harga emas akan ikut mengalami kenaikan 

Setelah membaca ulasan di atas, diharapkan dapat menjadi informasi tambahan untuk Anda mengenai harga emas hari ini dan prediksi di tahun 2023

Close

Lescadana

Customer Services